[Review] Wardah Lightening Face Mist | Lindungi Kulit dari Efek Blue Light!
Alohaa beauties! Berbicara soal kulit kusam, mostly banyak yang tahu penyebabnya pasti karena sinar matahari, ya kan? Tapi tau gak sih, ternyata masalah kulit kusam gak hanya disebabkan oleh sinar UV saja lho! Keseringan maen gadget seperti ponsel dan laptop nyatanya menimbulkan masalah pada kulit juga karena efek blue light. Hhmmm kayak aku sih, kadang suka gak sadar seharian maen hp, nonton drakor di laptop. Ternyata itu gak baik buat kulit lho, beauties!
Nah, baru-baru ini aku nemu salah satu produk yang cocok untuk mengatasi masalah dengan blue light lho! Wardah Lightening Face Mist. Produk ini ada beberapa rangkaian juga, tapi aku beli face mist saja karena emang lagi butuhnya face mist. Wardah Lightening Face Mist ini memiliki tiga keunggulan, sebagi primer, setting spray, dan refreshing mist.
Penasaran seperti apa performa-nya? Yuk kita review produknya..
Wardah Lightening Face Mist
Dengan kemasan botol plastik berwarna biru dengan isi 60 ml. Dilengkapi dengan tutupnya berbentuk spray berwarna putih. Bentuk botolnya kecil, jadi mudah buat dibawa kemana-mana.
Teksturnya air. Ada aromanya tapi gak terlalu nyengat. Ketika disemprotkan pertama kali, aromanya bisa kecium tapi setelah beberapa menit langsung memudar kok. Dan teksturnya cepat banget nyerapnya.
Face mist ini memiliki tiga fungsi dalam satu produk. Sebagai primer sebelum menggunakan make up, sebagai setting spray setelah menggunakan make up, dan sebagai refreshing mist membuat wajah lebih segar.
Kandungan utama face mist ini Advanced Niacinamide untuk mencerahkan sekaligus melindungi wajah dari blue light. Oh iya, face mist ini juga diformulasikan khusus untuk menjaga tampilan make up agar tahan lama. Selain itu, Wardah Lightening Face Mist ini juga sudah dermatologically tested dan alcohol free jadi aman ya dipakai sehari-hari.
My Opinion
Dari performa-nya aku biasanya lebih sering pakai setelah makeupan dijadiin setting spray ya. Dari segi staying powernya oke sih, face mist ini buat makeup ke lock dan makeup jadi lebih nyatu aja. Menurutku cukup nahan make up sehingga gak kegeser ya. So far, OKE sih!
Nah, kadang juga aku jadiin primer ya. Kalo dijadiin primer bagus juga kok. Performa-nya hampir sama sih, bikin makeup lebih nyatu aja. Sebelum pakai foundie, biasanya aku spray dulu pakai face mist ini. Setelah itu foundie berasa lebih nempel aja. Cucok deh!
Oh iya, aku jarang juga sih jadiin refreshing mist. Tapi, menurutku setelah aku spray ke muka bare face-ku sebelum makeupan, berasa seger gitu. Emang terbukti, cukup menyegarkan juga.
Over all, Wardah Lightening Face Mist ini bagus ya. Face mist yang multifungsi banget lho! Ada tiga fungsi dalam satu produk. Selain itu, melindungi kulit kita dari efek blue light karena sinar gadget juga. Mengandung Niacinamide yang bermanfaat untuk mencerahkan. Face mist ini paket complete deh! Harganya juga super affordable.
Menurut kalian gimana, beauties?
0 Comments